Tahun 2024, BLK Semarang 2 merencanakan sebanyak 2 paket pelatihan peningkatan produktivitas yang penyelenggaraan nya sekitar bulan mei-juni 2024 yang diperuntukan bagi perusahaan di area kerja provinsi jawa tengah. dengan deskripsi materi dibawah ini:
Pelatihan Peningkatan Produktivitas
Pelatihan peningkatan produktivitas merupakan kegiatan pelatihan yang ditujukan untuk meningkatkan kompetensi bagi peserta pelatihan yang dilaksanakan sebagai upaya untuk menumbuhkan kesadaran arti produktivitas dalam rangka mendukung percepatan pertumbuhan ekonomi.
Pelatihan peningkatan produktivitas terdiri dari banyak materi, diantaranya:
- 5 S = seiri, seiton, seiso, seiketsu dan shitsuke atau sering juga disebut 5R = Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin.
Pelatihan 5S merupakan pelatihan paling dasar dalam tahapan peningkatan produktivitas melalui proses pemeliharaan area kerja untuk mencapai lingkungan yang baik atau tempat kerja yang bersih, dan rapi, sehingga pekerjaan diselesaikan lebih efektif dan efisien.
- Achievement Motivation Training (AMT)
Pelatihan peningkatan produktivitas melalui pendekatan psikologis untuk menciptakan pribadi yang lebih prestatif dengan melatih mindset agar melatih karakter diri membentuk karakter produktif.
- Total Quality Control (TQC) Training
TQC merupakan pelatihan pengendalian kualitas secara terpadu dengan output membentuk gugus kendali mutu dalam divisi-divisi di perusahaan yang bertugas menyelesaikan masalah yang terjadi di divisi masing masing, selain itu bertanggung jawab mengembangkan kreatifitas dan inovasi guna peningkatan produktivitas.
- Leadership
Leadership training bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan. Pelatihan ini memberikan pembekalan dan pemahaman bagi calon pemimpin atau yg sudah menduduki jabatan di level bawah, menengah dan atas di perusahaan agar dapat menjalin dan menjaga hubungan kerja yang baik serta meningkatkan kemampuan dalam berkomunikasi untuk memberikan instruksi kerja.
- Service Excellence
Pelatihan service excellence bertujuan untuk meningkatkan dasar-dasar dalam memberikan pelayanan berkualitas tinggi kepada pelanggan. dengan teknik membangun keterampilan komunikasi yang efektif dan tepat dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan selain itu pelatihan ini menggali cara memahami dan menanggapi kebutuhan pelanggan serta memberikan pengetahuan dan pemahaman agar dapat menyelesaikan permasalahan yg terjadi.
- Kaizen
Kaizen diterjemahkan menjadi perubahan ke arah yang lebih baik atau perbaikan berkelanjutan. Perubahan kecil Kaizen dapat melibatkan pengendalian kualitas, pengiriman tepat waktu, standar kerja, penggunaan peralatan yang efisien, dan penghapusan pemborosan. Metodologi Kaizen menggarisbawahi bahwa perubahan kecil saat ini dapat berdampak besar di masa depan.
Bagi perusahaan yang membutuhkan pelatihan diatas silahkan hubungi BLK Semarang 2. CP : 0821-3550-8837 (Bu Titik) 0818 0890 1814 (Ela Dewi)